PT Synthesis Karya Pratama (Synthesis Development) kembali menghadirkan Mattlig, sebuah tipe rumah terbaru di kawasan residensial Synthesis Huis mengusung konsep Artisan Homes bergaya Skandinavia yang berlokasi di kawasan TB Simatupang Jakarta, Sabtu (22/1).

Synthesis Huis telah menggelar Groundbreaking Ceremony pada 20 November 2021 dan Soft Launching & Opening Show Unit tipe Passa pada 15 Oktober 2021. Hal ini sebagai wujud nyata pembuktian komitmen developer dalam menghadirkan residensial Synthesis Huis, serta mendukung perkembangan sektor properti di Indonesia.

General Manager Sales & Marketing Synthesis Huis Imron Rosyadi menjelaskan salah satu keunggulan Synthesis Huis ialah berada tepat di tepi Hutan Kota Jakarta yang menghasilkan udara sejuk dan bersih yang merupakan sebuah kemewahan yang sulit ditemukan di Jakarta, khususnya di pusat kota.

“Di awal tahun ini, Synthesis Huis menghadirkan Mattlig sebagai trendsetter hunian ditahun 2022 yang diminati oleh masyarakat kaum urban modern. Kami juga telah mendapatkan izin mendirikan bangunan (IMB) dari Pemprov DKI Jakarta,” ujar Imron.

Mattlig, rumah tapak tiga lantai dilengkapi dengan dua indoor garden, empat kamar tidur, memiliki ruangan luas serta penataan yang maksimal di setiap sudut ruangan. Imron juga menjelaskan, dengan berbagai nilai lebih yang dimiliki Synthesis Huis diantaranya semakin langkanya hunian, konsep hunian yang unik dan timeless serta berlokasi di kawasan bisnis yang sangat potensial, menjadikan Synthesis Huis memiliki peluang investasi yang sangat tinggi. “Untuk mempermudah pembeli memiliki hunian di Synthesis Huis, kami juga sudah bekerja sama dengan beberapa bank terkemuka”, jelas Imron.

Synthesis Huis tidak hanya hadir sebagai tempat tinggal pada umumnya, melainkan sebagai hunian hunian Compact Living fungsional yang mengedepankan kenyamanan berbalut gaya arsitektur Skandinavia modern. Untuk mewujudkannya, Synthesis Development dengan bangga menggandeng tiga konsultan ternama di Indonesia yang memiliki reputasi dan pengalaman terbaik dalam membangun kawasan perumahan.

Mereka adalah Jeffrey Budiman sebagai arsitek dan desainer interior unit rumah Synthesis Huis, Airmas Asri sebagai arsitek yang membangun keseluruhan kawasan Synthesis Huis dan Umar Zain sebagai landscape designer yang akan memperindah dan menghijaukan seluruh kawasan Synthesis Huis.

Synthesis Huis juga disempurnakan dengan hadirnya fasilitas yang menjadi privilege para penghuni, seperti baltic clubhouse tiga lantai dan fasilitas lainnya. “Yang paling unggul dari seluruh fasilitas ini ialah jogging track dengan pemandangan langsung ke hutan kota yang menjadi kemewahan tersendiri,” pungkas Imron.

Sumber : https://rm.id/baca-berita/ekonomi-bisnis/109282/peluang-bisnis-tinggi-synthesis-development-hadirkan-rumah-konsep-skandinavia/2